Begini Jadinya Ketika Anies-Sandi Masuk di Portal Berita Bahasa Inggris

Kontenviral.net - Beberapa waktu ini netizen sedang ramai membicarakan sebuah portal berita Bahasa Inggris yang dimana mereka memuat sebuah artikel tentang pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati DKI Jakarta nomor urut 3 yaitu Anies-Sandi. Di dalam artikel tersebut berisikan info tentang pasangan Anies-Sandi yang ditulis dalam Bahasa Inggris, dan ada satu kata yang membuat netizen agak ketawa dalam membacanya.


Kata tersebut ialah nama dari paslon nomor 3 sendiri, yaitu Anies-Sandi. Mungkin sang penulis artikel menggunakan penerjemah google dalam membuat artikel tersebut sehingga kata "Anies-Sandi" berubah dan ditulis pada portal berita tersebut menjadi "Anies-Password". Netizen pun ketawa ngakak saat membaca kata tersebut, entah memang sang penulis tak tahu bahwa "Sandi" adalah sebuah nama atau memang sang penulis menggunakan penterjemah google dalam membuat artikel tersebut.

Berita tersebut pun menjadi viral dikalangan netizen, dan salah satu netizen bernama Okihita‏ dalam akun twitter pribadinya @Okihita mengupload sebuah screenshoot dari berita tersebut. Dan banyak netizen yang mengomentarinya. Berikut kami berikan screenshoot dari portal berita tersebut yang kami ambil dari akun twitter @Okihita

screenshoot berita dari portal berita coconuts.co (c) @Okihita

Bagaimana menurutmu? silahkan berikan komentarnya
No comments :

No comments :

Post a Comment